Menambahkan setuhan romantis pada potret pasangan pada awalnya mungkin akan terlihat sedikit cangung, namun, ada beberapa cara untuk menciptakan fotografi romantis yang dapat dialami dan memiliki kesan autentik selama proses pemotretan berlangsung.
Saat seorang forografer meminta seorang klien ntuk bersikap romantis, akan membuat klien merasa gugup dan malu. Namun untuk membuat klien merasa nyaman dan tidak malu untuk berpose romantis dengan pasangan, beberapa cara ini akan membantu anda untuk mewujudkan romansa tanpa membuatnya aneh.
Lalu, apa fotografi romantis (Romantic Photography) itu? Fotografi romantis menangkap romansa antara dua orang. Gaya fotografi yang menunjukkan kasih sayang melalui koneksi dan keintiman. Jenis fotografi ini cocok untuk pemotretan kluarga, potret keluarga romantis dapat menunjukkan kasih sayang seperti pelukan, ciuman, dan juga tawa. Hal tersebut akan menambah atau menciptkan romansa dan cinta dalam keluarga.
Anda dapat membantu pasangan atau klien anda agar merasa nyaman dengan pose alami, pose alami dapat membantu pasangan agar lebih nyaman di depan kamera. Anda dapat meminta pasangan untuk lebih dekat dan menikmati momen tersebut.
Seperti, berpandangan, memeluk, mencium, berjalan, berbicara dan tertawa. Jenis – jenis pose tersebut bisa jadi apa yang dibutuhkan oleh pasangan, berikut beberapa cara pemotretan fotografi romantis anti gagal:

- Berpose “hampir ciuman”
Berpose “hamir ciuman” dapat menghasilkan lebih banyak romansa daripada ciuman yang sebenarnya. Berpose “hampir ciuman” dengan meminta klien anda untuk memejamkan mata, agar tidak terasa aneh serta saling menatap. Agar tidak mengundang beberapa tawa yang membuat foto menjadi lucu.
Berpose “hampir ciuman” adalah gambar paling romantis. Anda dapat mengambilnya dari sudut yang berbeda untuk menunjukkan tingkat keintiman yang dimiliki kedua orang tersebut.

- Minta klien untuk pose pelukan untuk foto pasangan yang santai
Agar klien tetap nyaman dan lebih santai saat pose romantis, coba meminta klien anda untuk berpelukan, bisa berdiri, sambil duduk atau berbaring, hal tersebut akan mendapatkan foto romantis yang bagus dan natural. Pose pasangan yang berdekatan bisa membuat foto romantis terasa lebih nyata.

- Meminta klien anda untuk mengatakan hal – hal baik pada pasangan
Selama sesi pemotretan berlangsung, biasanya akan merasa gugup dan cangung saat ada di depan kamera. Agar mengatasi kegugupan tersebut cobalah menggunakan taktik yaitu membiarkan meraka menikamti momen, mintalah pasangan saling berhadapan dan minta satu orang mengatakan sesuatu yang mereka sukai tentang orang lain. Mintalah mereka bergiliran mengatakan satu hal pada satu waktu. Gunakan lensa yang lebih panjang agar mereka merasa nyaman mengatakan hal – hal intim satu sama lain. Abadikan romansa di depan lensa anda saat terungkap.

- Minta Klien anda menari lambat
Tidak mengherankan jika tarian yang lambat akan terasa romantis. Terian yang lambat selama sesi pemotretan dapat membuat pengalaman dan foto lebih romantis juga. Mintalah klien pasangan anda menari perlahan bersama selama sesi pemotretan berlangsung, anda dapat menyuruh klien anda berputar bebebrapa kali lalu tarik mendekat.
Menari lambat mungkin akan terasa cangung pada awalnya. Namun, bisa tidak dibuat terlalu aneh jika anda memutar musik atau menggunakan lensa yang lebih panjang untuk menangkap tarian. Jika ada ruang dimana anda memotret, minta mereka berjalan, berputar, lalu tarik mendekat. Lakukan beberapa kali agar anda bisa mengabadikan semua momen yang terjadi secara natural.

- Gunakan tangan untuk menghubungkan
Tangan merupakan indikasi bagaimana seorang berinteraksi dengan orang lain. Mintalah tangan mereka terhubung disetiap saat selama sesi pemotretan berlangsung. Seperti sedang berpegangan tangan, atau merangkul wajah. Mendapatkan bidikan detail dari tangan yang melilit satu sama lain juga dapat menjadi bidikan romantis yang bagus selama sesi tersebut berlangsung. Memanfaatkan tangan akan terhubung dengan poses yang sedikit lebih mudah memancing perasaan romantis.

- Melakukan pemotretan di tempat yang bermakna bagi pasangan
Mengunjungi tempat yang memiliki arti khusus bagi pasangan dapat memicu foto romantis yang luar biasa. Misalnya pergi ketempat yang baru pertama kali mereka berkencan atau bertemu, dapat membuat mereka mengingat bagaimana semuanya dimulai. Hal tersebut dapat menciptakan momen yang dapat mengenang kenangan indah yang pernah terjadi. anda juga dapat bertanya tempat dimana seorang pasangan atau kliaen anda agar dapat bersantai atau sering melakukan aktivitas tertentu yang disukai oleh pasangan untuk dilakukan bersama.
Aktivitas yang bermakna dapat menjadi tempat yang bagus untuk mendapatkan foto romantis. Klien anda pasti akan senang melihat kisah mereka diabadikan dengan tempat yang mereka sukai dan memiliki kenangan.

Fotografi romantis (Romantic Photography) tidak harus dengan gaya tertentu. anda dapat memadukan gaya anda dengan cara pasangan menunjukkan kasih sayang selama sesi. Saat pasangan berpelukan, mendekat, dan menikmati pengalaman itu, hal tersebut akan menjadi foto romantis yang dapat menyentuh hati.
