Intinya titik fokus dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh fotografer untuk menonjolkan suatu subjek tertentu dengan fokus yang tajam, sedangkan latar disekitarnya tampil lebih kabur atau blur. Hal ini membuat subjek seakan terpisah dari background-nya.
Bokeh sering digunakan dalam fotografi makro, foto model hingga jurnalistik. Semua kembali ke sang juru foto ingin menonjolkan apa dalam foto tersebut. Efek ini juga jarang digunakan untuk memotret arsitektur hingga landscape.
Setidaknya ada beberapa faktor yang mempengaruhi kualitas foto kamu sehingga mendapatkan bokeh yang maksimal. Berikut beberapa faktor yang harus diperhatikan untuk membuat foto bokeh.
Efek bokeh sebetulnya berasal dari lensa bukan mesin kamera. Oleh karena itu, kamu harus melakukan setting aperture lensa yang tepat agar bokeh tampak berkualitas. Kamu bisa menggunakan aperture yang besar atau maksimal. Kamu juga bisa menggunakan mode aperture priority dan mengubah nilai “f” ke dalam nilai terkecil. Bila dengan cara manual, kamu bisa putar ring aperture berlawanan arah jarum jam.
Bila kamu memotret subjek manusia dan ingin menghasilkan efek bokeh, maka semakin jauh sang model dari background yang ada di belakangnya, semakin bagus pula bokeh yang dihasilkan. Kamu juga bisa mendekatkan subjek foto dengan lensa untuk mengurangi depth of field. Ingat semakin dekat kamera dengan subjek, semakin blur background-nya.
Kamu bisa menggunakan lensa zoom untuk memotret bokeh. Atur focal length terpanjang untuk memisahkan subjek utama dengan background. Sebagai contoh, bila kamu menggunakan lensa 70 – 200 mm, atur focal length diposisi 200 mm untuk menghasilkan bokeh yang bagus.
Hasil bokeh dalam sebuah foto juga berpengaruh dari kualitas lensa. Gunakan lensa prime dengan bukaan aperture lebar misal f/1.4 atau f/1.8. Lensa prime dipilih karena memiliki bukaan aperture yang sangat besar dibanding lensa bawaan kamera pada umumnya.
All images credit to NikonUSA
Buat para creators yang lagi cari cara baru buat bikin karya fotografi yang beda dari…
Baik kamu seorang fotografer pemula yang baru ingin mencoba ataupun fotografer profesional yang ingin menjajaki…
Ricoh PENTAX WG-1000 16.35MP BSI CMOS Sensor 4x Optical Zoom Lens 27-108mm (Full-Frame Equivalent) Seven…
Baterai kamera adalah komponen vital yang sering kali menjadi perhatian utama bagi para Creators, baik…